Tarik wisatawan, Riau gelar fun touristic festival



KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Kesenian tradisional tari Zapin siap membuat heboh pembukaan Fun Touristic Festival 2018. Event ini rencananya dihelat di Pantai Kencana, Kota Ranai, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau, pada 31 Juli 2018. Fun Touristic Festival 2018 digelar dengan tujuan mengangkat dan mempromosikan potensi pariwisata di Natuna.

Wakil Bupati Natuna, Ngesti Yuni Suprapti, mengatakan, sebagai salah satu kabupaten di Kepulauan Riau, Natuna memiliki potensi wisata yang tak kalah dengan daerah lain di Indonesia. Terutama wisata bahari. 

Sebab, Natuna memiliki garis pantai sepanjang 460 kilometer (km) dan lebih dari 150 pulau. Kondisi bawah laut Natuna juga masih terjaga. Airnya  bening. Dengan kekayaan terumbu karangnya, Natuna menyimpan spot selam yang indah.


Natuna juga memiliki ragam budaya yang kental dengan nuansa Melayu. Hal ini selalu menjadi daya tarik terkuat wisatawan. Terutama wisatawan mancanegara.

"Ini sekaligus menunjukkan Natuna sebagai salah satu daerah terluar, menjadi gugusan terdepan dalam memajukan pariwisata tanah air," ujar Ngesti dalam siaran persnya, Minggu (29/7).

Ngesti yakin penyelenggaraan event ini merupakan sukses. Lebih dari sekadar ajang promosi pariwisata, penyelenggaraan festival juga memiliki tujuan penting lainnya. Yakni memberikan multiplier effect yang besar terhadap perekonomian dan kesejahteraan masyarakat serta pelaku usaha.

Menteri Pariwisata Arief Yahya menyampaikan agar Pemerintah Daerah terus menjaga akses, amenitas, atraksi di Natuna. "Lokasi Natuna berada di ujung utara Indonesia, langsung berbatasan dengan Vietnam dan Kamboja serta perairannya menjadi rute pelayaran internasional Hongkong, Jepang, Korea hingga Taiwan. Sehingga sangat potensial untuk mendatangkan wisman, harus terus banyak acara yang bisa mendatangkan Wisman,” ucap Arief.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .