KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kehidupan pensiunan bisa dibilang masih belum mandiri. Hal ini karena, menurut PT Taspen, sebanyak 70% pensiunan masih bergantung pada orang lain untuk menjalani hidup. Iqbal Latanro Direktur Utama PT Taspen ketika memberikan sambutan dalam acara program wirausaha dan pensiunan di Sentul International Convention Center menjelaskan bahwa sebagian besar pensiunan hidupnya masih tergantung pada anak dan saudara. “Kami berusaha memotivasi pegawai negeri untuk agar bisa sejahtera di akhir masa pensiun,” lata Iqbal, Rabu (16/1). Sebagai perusahaan pengelola dana pensiun pelat merah, Taspen menurut Iqbal berusaha untuk ikut berperan dalam mensejahterakan pegawai negeri.
Taspen: 70% pensiunan hidupnya bergantung pada orang lain
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kehidupan pensiunan bisa dibilang masih belum mandiri. Hal ini karena, menurut PT Taspen, sebanyak 70% pensiunan masih bergantung pada orang lain untuk menjalani hidup. Iqbal Latanro Direktur Utama PT Taspen ketika memberikan sambutan dalam acara program wirausaha dan pensiunan di Sentul International Convention Center menjelaskan bahwa sebagian besar pensiunan hidupnya masih tergantung pada anak dan saudara. “Kami berusaha memotivasi pegawai negeri untuk agar bisa sejahtera di akhir masa pensiun,” lata Iqbal, Rabu (16/1). Sebagai perusahaan pengelola dana pensiun pelat merah, Taspen menurut Iqbal berusaha untuk ikut berperan dalam mensejahterakan pegawai negeri.