KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ikuti petunjuk cara mengganti kartu ATM Bank Mandiri melalui CSM Digital. Bank Mandiri menyediakan berbagai layanan praktis untuk memenuhi kebutuhan nasabah aktifnya. Sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia yang dimiliki oleh negara, Bank Mandiri terus berkembang dan memberikan layanan yang mudah diakses di berbagai wilayah. Salah satu layanan yang bisa digunakan oleh nasabah adalah program kartu ATM yang sesuai dengan jenis tabungan masing-masing.
Syarat ganti kartu ATM Bank Mandiri
Berikut ini syarat ganti kartu ATM Bank Mandiri lewat Mesin CSM.- Nasabah membawa e-KTP dalam kondisi yang baik agar CHIP terbaca.
- Nasabah membawa kartu debit yang dapat digunakan di mesin ATM.
- Nasabah mengetahui PIN kartu debit yang ingin digantikan.
- Nasabah mengingat nomor rekening (jika kartu ATM hilang).
Jenis kartu ATM yang dapat diganti lewat CSM
Nah, untuk jenis kartu ATM Mandiri yang dapat diganti melalui CSM meliputi kartu ATM Mandiri Silver GPN, Gold GPN, Platinum GPN, Gold VISA, dan Platinum VISA. Setelah mengetahui persyaratan di atas, Anda dapat langsung mencoba penggantian kartu ATM Bank Mandiri.Panduan ganti Kartu ATM Bank Mandiri lewat CSM
Nasabah dapat mengikuti panduan mudah untuk ganti kartu debit di CSM terdekat.- Kunjungi ke cabang terdekat yang memiliki layanan CSM.
- Ungkap ke petugas untuk melakukan pergantian ATM Bank Mandiri.
- Pilihlah menu ganti kartu debit yang ditampilkan di layar.
- Bawa dan sisipkan kartu debit ke slot yang telah disediakan.
- Masukkan enam digit MPIN kartu debit serta informasi tanggal lahir, baik bulan, tanggal, dan tahun.
- Letakkan e-KTP di lokasi yang telah disediakan dan letakkan jari telunjuk kanan di tempat yang telah ditentukan.
- Pilihlah kartu debit pengganti ATM sesuai jenisnya.
- Konfirmasi biaya penggantian kartu debit disetujui untuk ditagihkan ke rekening dengan klik tombol "setuju".
- Buatlah 6 digit PIN baru untuk kartu debit dan pastikan untuk menjaga kerahasiaannya.
- Ulangi enam digit PIN yang telah buat sebelumnya untuk konfirmasi.
- Proses penggantian kartu telah selesai, silakan ambil kartu debit baru.