JAKARTA. Ada hal unik yang dilakukan pabrikan mobil asal India PT Tata Motors Indonesia (TMI) saat hadir di Indonesia. Walaupun saat ini Tata Motors belum merilis produknya di Indonesia, namun perusahaan dari negeri Bollywood itu sudah bikin rencana untuk membuat program tanggung jawab sosial alias corporate social responsibility (CSR). Hari ini (20/6), Tata Motors mengumumkan kerjasama dengan lembaga zakat Dompet Dhuafa dan juga PT Baramulti Sukses Sarana. Kerjasama tersebut terkait dengan pendistribusian dana dan kegiatan CSR yang akan dilakukan perusahaan di Indonesia. Biswadev Sengupta, Presiden Direktur Tata Motors bilang, bentuk dari program CSR itu akan menjaring usulan dari publik yang akan mereka tampung melalui akun media sosial Facebook. Setelah usulan ditampung, maka pihak Tata Motors akan memilih 20 usulan programĀ yang penting untuk didanai Tata Motors.
Tata Motors persiapkan CSR sebelum jualan
JAKARTA. Ada hal unik yang dilakukan pabrikan mobil asal India PT Tata Motors Indonesia (TMI) saat hadir di Indonesia. Walaupun saat ini Tata Motors belum merilis produknya di Indonesia, namun perusahaan dari negeri Bollywood itu sudah bikin rencana untuk membuat program tanggung jawab sosial alias corporate social responsibility (CSR). Hari ini (20/6), Tata Motors mengumumkan kerjasama dengan lembaga zakat Dompet Dhuafa dan juga PT Baramulti Sukses Sarana. Kerjasama tersebut terkait dengan pendistribusian dana dan kegiatan CSR yang akan dilakukan perusahaan di Indonesia. Biswadev Sengupta, Presiden Direktur Tata Motors bilang, bentuk dari program CSR itu akan menjaring usulan dari publik yang akan mereka tampung melalui akun media sosial Facebook. Setelah usulan ditampung, maka pihak Tata Motors akan memilih 20 usulan programĀ yang penting untuk didanai Tata Motors.