Tawaran peluang kedai steik dari Cilacap



KONTAN.CO.ID - Usaha steik masih tumbuh subur di Tanah Air. Terbukti pemain baru yang bermunculan. Salah satunya adalah Bosteak besutan Yuria Ekalitan

Bisnis kuliner makanan ini resmi dibuka pada akhir tahun 2016 lalu dengan sistem pembelian online. Mendapatkan respon baik dari konsumen, Januari 2017 gerai offline pertama kali dibuka di Cilacap, Jawa Tengah.

Setelah dua tahun berjalan, perempuan yang lebih akrab disapa Uwie ini mulai menawarkan peluang kemitraan. Tujuannya, untuk mempercepat pembukaan gerai dikota lain.  


Kini, ada lima gerai yang dibuka. Dua milik pribadi yang tersebar di Cilacap dan Semarang, tiga sisanya milik mitra tersebar di Depok, Yogyakarta dan Semarang.

Bila tidak ada kendala, awal tahun depan,  dia akan membuka dua unit gerai milik mitra di Cirebon dan Yogyakarta.  

Gerai makanan ala barat ini menyasar konsumen kalangan menengah dengan membanderol harga menunya mulai dari Rp 30.000 sampai Rp 180.000 per porsi. Untuk menunya tersedia sekitar 15 varian steik mulai dari ayam, daging sapi lokal dan impor, dan salmon.

Uwei mengklaim, kelebihan sajiannya adalah menggunakan daging berkualitas baik, tanpa MSG, dimasak di setiap gerai sehingga disajikan dalam bentuk fresh.

Bosteak menawarkan empat paket kemitraan. Pertama, paket kontainer dengan investasi Rp 70 juta. Kedua, paket cafe  dengan nilai kerjasama Rp 80juta.

Ketiga, paket resto dengan investasi Rp 90 juta. Fasilitas yang didapatkan mitra untuk ketiga paket diatas adalah penggunaan merek usaha selama lima tahun.

Keempat, paket foodcourt dengan investasi Rp 150 juta, yang didapatkan mitra penggunakan merek usaha selama lima tahun, seluruh perlengkapan masak, bahan baku awal, sistem, tenaga kerja, dan branding.

Kerjasama ini menerapkan sistem full operation dengan tujuan memudahkan mitra menjalankan usahanya. Namun, mitra dikenakan biaya manajemen sebesar 7% dari total omzet per bulan. Pusat juga mewajibkan mitra untuk mengambil bahan baku utama dari pusat untuk  menjaga kualitas produk.

Berdasarkan perhitungan Uwei, waktu balik modal mitra sekitar tujuh sampai dua belas bulan. Dengan catatan, saban bulannya bisa mencapai target penjualan minimal Rp 50 juta. Keuntungan bersih gerai steik ini sekitar 36% dari total pendapatan per bulan.

Djoko Kurniawan, Konsultan Usaha menilai potensi usaha steik masih menarik jika varian harga dibuat lebar. Artinya, masih terjangkau oleh segmen anak-anak muda.

Program member dan poin bisa menjadi alternatif. Untuk membuat konsumen loyal, perlu ada aktivasi konsumen seperti lomba foto.               

Bosteak Jl. Anggrek, Ruko Anggrek No. 1 Cilacap, Jawa Tengah HP: 081331148865

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Johana K.