JAKARTA. PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) menerbitkan obligasi berkelanjutan tahap II senilai Rp 700 miliar. Obligasi ini merupakan bagian dari penawaran umum berkelanjutan dengan nilai total Rp 5 triliun. Direktur Keuangan TBIG Helmy Yusman Santoso mengatakan, obligasi ini memiliki kupon tetap 8,75% dengan tenor tiga tahun. "Kami akan menggunakan dana obligasi tersebut untuk membayar sebagian kewajiban finansial dari anak usaha," ujar dia, Jumat (21/4). Utang yang akan dilunasi adalah fasilitas pinjaman revolving seri B yang akan dibayarkan kepada para kreditur melalui United Overseas Bank Ltd sebagai agen. Per 31 Maret 2017, kewajiban keuangan anak usaha TBIG dalam fasilitas B tercatat sebesar US$ 55 juta.
TBIG akan lepas obligasi Rp 700 M, untuk apa?
JAKARTA. PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) menerbitkan obligasi berkelanjutan tahap II senilai Rp 700 miliar. Obligasi ini merupakan bagian dari penawaran umum berkelanjutan dengan nilai total Rp 5 triliun. Direktur Keuangan TBIG Helmy Yusman Santoso mengatakan, obligasi ini memiliki kupon tetap 8,75% dengan tenor tiga tahun. "Kami akan menggunakan dana obligasi tersebut untuk membayar sebagian kewajiban finansial dari anak usaha," ujar dia, Jumat (21/4). Utang yang akan dilunasi adalah fasilitas pinjaman revolving seri B yang akan dibayarkan kepada para kreditur melalui United Overseas Bank Ltd sebagai agen. Per 31 Maret 2017, kewajiban keuangan anak usaha TBIG dalam fasilitas B tercatat sebesar US$ 55 juta.