KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah berpotensi melemah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan Jumat (16/6). Pelemahan ini menyusul tekanan yang terjadi pada rupiah kemarin. Sebagai informasi, berdasarkan data Bloomberg, rupiah melemah 0,32% ke level Rp 14.954 per dolar AS pada perdagangan Kamis (15/6). Menurut kurs acuan Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indoesia, nilai tukar rupiah berada di angka Rp 14.943, melemah 0,32% dari Rp 14.895 pada hari perdagangan sebelumnya. Sinyal hawkish dari bank sentral AS The Fed menjadi sentimen yang menguatkan dolar AS. Analis Mata Uang Lukman Leong mengatakan, The Fed kemungkinan akan menaikkan suku bunga acuannya sebanyak dua kali lagi hingga akhir tahun dengan kenaikan masing-masing 25 bps.
Tekanan Pada Rupiah Berlanjut Hingga Akhir Pekan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah berpotensi melemah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan Jumat (16/6). Pelemahan ini menyusul tekanan yang terjadi pada rupiah kemarin. Sebagai informasi, berdasarkan data Bloomberg, rupiah melemah 0,32% ke level Rp 14.954 per dolar AS pada perdagangan Kamis (15/6). Menurut kurs acuan Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indoesia, nilai tukar rupiah berada di angka Rp 14.943, melemah 0,32% dari Rp 14.895 pada hari perdagangan sebelumnya. Sinyal hawkish dari bank sentral AS The Fed menjadi sentimen yang menguatkan dolar AS. Analis Mata Uang Lukman Leong mengatakan, The Fed kemungkinan akan menaikkan suku bunga acuannya sebanyak dua kali lagi hingga akhir tahun dengan kenaikan masing-masing 25 bps.