KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Citibank Indonesia bakal hengkang dari bisnis ritel di Indonesia dan akan fokus menggarap layanan perbankan institusional. Bank asal Amerika Serikat (AS) ini telah menyampaikan rencana tersebut ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Juru Bicara OJK Sekar Putih Djarod mengatakan, OJK telah menerima penjelasan dari Citibank terkait perubahan bisnisnya di Indonesia. Namun, saat ini belum ditetapkan bagaimana teknis pelaksanaan penutupan bisnis konsumer tersebut. "Pada hakekat-nya Citibank Indonesia masih menunggu detail keputusan (dari Citigroup) karena belum terdapat rincian teknis pelaksanaan," kata Sekar pada Kontan.co.id, Senin (19/4).
Teknis penutupan bisnis konsumer Citibank Indonesia belum ditetapkan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Citibank Indonesia bakal hengkang dari bisnis ritel di Indonesia dan akan fokus menggarap layanan perbankan institusional. Bank asal Amerika Serikat (AS) ini telah menyampaikan rencana tersebut ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Juru Bicara OJK Sekar Putih Djarod mengatakan, OJK telah menerima penjelasan dari Citibank terkait perubahan bisnisnya di Indonesia. Namun, saat ini belum ditetapkan bagaimana teknis pelaksanaan penutupan bisnis konsumer tersebut. "Pada hakekat-nya Citibank Indonesia masih menunggu detail keputusan (dari Citigroup) karena belum terdapat rincian teknis pelaksanaan," kata Sekar pada Kontan.co.id, Senin (19/4).