JAKARTA. PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) berencana mengembangkan bisnis Metra TV yang merupakan kendaraan bagi televisi online UseeTv. Sebagai cara merealisasikan hal tersebut, emiten pelat merah ini ingin melepas 20% kepemilikannya di Metra TV. Adapun saat ini, TLKM menguasai 99,83% di jasa penyiaran berlanggangan tersebut. "Jadi kami tawarkan ide ini ke orang, kalau ada yang mau boleh ambil 20%," ungkap Direktur Utama TLKM, Arief Yahya, Jumat, (29/8). Sebagai gambaran, ia mencontohkan televisi serupa di Amerika Serikat, yakni Netflix. Di situ, Monthly Active Users (MAU) Netflix adalah sekitar 10 juta orang. Dengan perhitungan US$ 100 per orang, maka nilai Netflix adalah US$ 1 miliar.
Telkom jajakan 20% kepemilikan di UseeTv
JAKARTA. PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) berencana mengembangkan bisnis Metra TV yang merupakan kendaraan bagi televisi online UseeTv. Sebagai cara merealisasikan hal tersebut, emiten pelat merah ini ingin melepas 20% kepemilikannya di Metra TV. Adapun saat ini, TLKM menguasai 99,83% di jasa penyiaran berlanggangan tersebut. "Jadi kami tawarkan ide ini ke orang, kalau ada yang mau boleh ambil 20%," ungkap Direktur Utama TLKM, Arief Yahya, Jumat, (29/8). Sebagai gambaran, ia mencontohkan televisi serupa di Amerika Serikat, yakni Netflix. Di situ, Monthly Active Users (MAU) Netflix adalah sekitar 10 juta orang. Dengan perhitungan US$ 100 per orang, maka nilai Netflix adalah US$ 1 miliar.