KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) menjadi emiten Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terakhir yang membagikan dividen. Emiten halo-halo ini akan menebar total Rp 15,26 triliun dividen dari laba tahun buku 2019. Ada dua dividen yang dibagikan emiten yang kerap disebut Telkom ini.Sebanyak 60% atau Rp 11,20 triliun adalah dividen tunai. Lalu, sebesar 21,78% atau Rp 4,06 triliun adalah dividen spesial. Dengan kepemilikan sebesar 52,09%, pemerintah akan mengantongi dividen Rp 7,95 triliun dari TLKM. Sedangkan publik dengan kepemilikan 47,90% akan menerima sisanya.
Telkom (TLKM) akan menyetor dividen Rp 7,95 triliun ke pemerintah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) menjadi emiten Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terakhir yang membagikan dividen. Emiten halo-halo ini akan menebar total Rp 15,26 triliun dividen dari laba tahun buku 2019. Ada dua dividen yang dibagikan emiten yang kerap disebut Telkom ini.Sebanyak 60% atau Rp 11,20 triliun adalah dividen tunai. Lalu, sebesar 21,78% atau Rp 4,06 triliun adalah dividen spesial. Dengan kepemilikan sebesar 52,09%, pemerintah akan mengantongi dividen Rp 7,95 triliun dari TLKM. Sedangkan publik dengan kepemilikan 47,90% akan menerima sisanya.