KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) akan membagikan dividen dari hasil keuntungan tahun buku 2018 senilai Rp 16,23 triliun. Sementara itu, dividen per saham yang dibagikan adalah Rp 163 per saham. Rasio pembayaran atau dividend payout ratio TLKM ini sebesar 90% dari laba bersih. Secara rinci, sebesar 60% atau Rp 10,82 triliun adalah dividen tunai. Lalu, sebesar 30% atau Rp 5,41 triliun adalah dividen spesial dan 10% atau Rp 1,8 triliun adalah laba ditahan. Jumlah payout ratio tersebut meningkat dari dividen tahun buku 2017 yang sebesar 76,21% dari laba bersih. Saat itu, laba bersih TLKM naik 22,6% secara tahunan menjadi Rp 22,14 triliun. Sebaliknya, laba bersih TLKM tahun 2018 menurun 18,56% secara tahunan menjadi Rp 18,03 triliun.
Telkom (TLKM) bagikan dividen 90% dari laba tahun 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) akan membagikan dividen dari hasil keuntungan tahun buku 2018 senilai Rp 16,23 triliun. Sementara itu, dividen per saham yang dibagikan adalah Rp 163 per saham. Rasio pembayaran atau dividend payout ratio TLKM ini sebesar 90% dari laba bersih. Secara rinci, sebesar 60% atau Rp 10,82 triliun adalah dividen tunai. Lalu, sebesar 30% atau Rp 5,41 triliun adalah dividen spesial dan 10% atau Rp 1,8 triliun adalah laba ditahan. Jumlah payout ratio tersebut meningkat dari dividen tahun buku 2017 yang sebesar 76,21% dari laba bersih. Saat itu, laba bersih TLKM naik 22,6% secara tahunan menjadi Rp 22,14 triliun. Sebaliknya, laba bersih TLKM tahun 2018 menurun 18,56% secara tahunan menjadi Rp 18,03 triliun.