Telkomsel-Samsung dorong developer aplikasi lokal



JAKARTA. Telkomsel dan Samsung berkolaborasi mendorong pertumbuhan ekosistem aplikasi di Indonesia dengan menggarap program "Indonesia Next Apps". Kerjasama antara Telkomsel dengan Samsung ini adalah tindak lanjut dari kerjasama strategis antara Singtel Group dengan Samsung Global.

Vice President Digital Lifestyle Telkomsel Marina Kacaribu berujar, kolaborasi ini diharapkan bisa memberikan dampak yang sangat baik bagi perkembangan ekosistem digital Indoneesia.

"Sudah dua tahun Telkomsel fokus mendorong developer aplikasi lokal. Untuk mendorongnya, kami menggunakan konsep DNA (Device, Network, Applications). Nah, kolaborasi bersama Samsung membuat implementasi konsep itu semakin pas," kata Marina, Rabu (1/9).


Indonesia Next Apps sukses menjaring sebanyak 147 aplikasi dari 90 developer, di mana kemudian tim juri yang terdiri dari Telkomsel, Samsung Indonesia dan Daily Social mengerucutkan tujuh finalis. Beberapa parameter penilaian adalah ide, model bisnis, desain UI/UX apps, problem solving untuk market, cara monetisasi, dan lainnya.

Director Samsung R&D Institute Indonesia Andy Djiwandono menambahkan, untuk di Indonesia ini adalah hal yang baru. Sementera di global sudah berjalan cukup lama.

"Samsung sebagai pemimpin pasar mobile phone Android di Indonesia mendukung developer untuk memanfaatkan fitur-fitur dari perangkat Samsung sesuai software development kit yang disiapkan Samsung. Tujuannya, aplikasi ini nantinya punya fungsi yang khas jika berjalan di perangkat Samsung," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto