Logo HUT Ke-79 RI-KONTAN.CO.ID - Jakarta. Berikut tema dan link download logo resmi Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI). Logo HUT Ke-79 RI bisa dimanfaatkan untuk membuat spanduk ataupun hiasan guna menyambut hari kemerdekaan. Pemerintah resmi meluncurkan logo HUT Ke-79 RI. Tema yang diusung pada HUT Ke-79 RI adalah “Nusantara Baru, Indonesia Maju”. Berikut ini makna dan link download logo resmi HUT Ke-79 RI. Link download logo resmi HUT ke-79 RI bisa digunakan untuk membuat kartu ucapan, spanduk, poster dll
- Negara kepulauan: Terdiri dari bagian-bagian yang terpisah yang merepresentasikan bentuk Indonesia sebagai negara kepulauan.
- Lambang negara: Ujung angka 7 menyerupai paruh Garuda, lambang negara yang berisi salah satu pilar kebangsaan yaitu Pancasila, serta melambangkan kekuatan negara.
- Pertumbuhan ekonomi: Angka 7 yang menyerupai panah ke kanan atas merupakan simbol harapan Indonesia untuk meningkatkan investasi dan ekspor untuk memenuhi misi indonesia dalam menggerakkan ekonomi.
- Keberlanjutan: Arah lengkungan dari segala arah yang saling terhubung satu sama lain, menyimbolkan prinsip pembangunan negara yang berkelanjutan.
- Ekonomi hijau: Bentuk dahan dan daun dari angka 9 merupakan prinsip pembangunan negara yang berlandaskan ekonomi hijau, bersinergi dengan alam, dan selalu memperhatikan akar budaya dan identitas.
- Persatuan dan harapan: Kaki angka 7 dan 9 terbuat dari bentuk yang sama, membentuk 2 tangan yang menyatu sebagai simbol persatuan masyarakat Indonesia walaupun memiliki pendapat yang berbeda-beda.
- Kesetaraan: Dua gelombang dengan arah yang sama di atas dan di bawah merepresentasikan tujuan Indonesia untuk desentralisasi dan memeratakan pembangunan demi mencapai kesetaraan.