JAKARTA. Tim Reformasi Tata Kelola Migas mendatangi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Rabu (24/12/2014). Hampir dua jam Tim Reformasi Tata Kelola Migas berada di gedung antikorupsi tersebut. Ketua Tim Reformasi Tata Kelola Migas, Faisal Basri, mengaku tidak ada pembahasan spesial dalam pertemuan pihaknya dengan pimpinan KPK. Dalam pertemuan tersebut pun tidak membahas mafia migas. "Enggak-enggak (tidak bahas mafia migas)," kata Faisal. Faisal menuturkan, pihaknya menemui pimpinan KPK dalam rangka tukar-menukar informasi dan saling berbagi pengalaman. Menurut dia, pihaknya sedang menyiapkan kerangka untuk menjalin kerjasama dengan KPK. "Jadi itu saja kok (isi pertemuan dengan pimpinan KPK). Selebihnya hanya cerita-cerita," tuturnya.
Temui KPK, Faisal Basri tak bahas mafia migas
JAKARTA. Tim Reformasi Tata Kelola Migas mendatangi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Rabu (24/12/2014). Hampir dua jam Tim Reformasi Tata Kelola Migas berada di gedung antikorupsi tersebut. Ketua Tim Reformasi Tata Kelola Migas, Faisal Basri, mengaku tidak ada pembahasan spesial dalam pertemuan pihaknya dengan pimpinan KPK. Dalam pertemuan tersebut pun tidak membahas mafia migas. "Enggak-enggak (tidak bahas mafia migas)," kata Faisal. Faisal menuturkan, pihaknya menemui pimpinan KPK dalam rangka tukar-menukar informasi dan saling berbagi pengalaman. Menurut dia, pihaknya sedang menyiapkan kerangka untuk menjalin kerjasama dengan KPK. "Jadi itu saja kok (isi pertemuan dengan pimpinan KPK). Selebihnya hanya cerita-cerita," tuturnya.