KONTAN.CO.ID - NEW YORK. OpenAI yang didukung Microsoft telah menyelesaikan kesepakatan yang membuat nilai perusahaan kecerdasan buatan itu tembus US$ 80 miliar. Demikian laporan New York Times pada Jumat (16/2), mengutip orang-orang yang mengetahui kesepakatan tersebut. OpenAI akan menjual saham yang ada dalam penawaran tender yang dipimpin oleh perusahaan ventura Thrive Capital, tulis laporan itu seperti dikutip Reuters. Berdasarkan kesepakatan tersebut, karyawan akan dapat mencairkan saham mereka di OpenAI dibandingkan putaran pendanaan tradisional yang hanya mengumpulkan uang untuk bisnis.
Tender Offer Saham, Valuasi OpenAI Tembus US$ 80 Miliar
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. OpenAI yang didukung Microsoft telah menyelesaikan kesepakatan yang membuat nilai perusahaan kecerdasan buatan itu tembus US$ 80 miliar. Demikian laporan New York Times pada Jumat (16/2), mengutip orang-orang yang mengetahui kesepakatan tersebut. OpenAI akan menjual saham yang ada dalam penawaran tender yang dipimpin oleh perusahaan ventura Thrive Capital, tulis laporan itu seperti dikutip Reuters. Berdasarkan kesepakatan tersebut, karyawan akan dapat mencairkan saham mereka di OpenAI dibandingkan putaran pendanaan tradisional yang hanya mengumpulkan uang untuk bisnis.