TOKYO. Tokyo Electric Power Co akan menambah dana untuk pembersihan radiasi nuklir yang ditimbulkan oleh kerusakan pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) Fukushima. Tokyo Electric Power, selaku operator pembangkit nuklir Fukushima bilang, perusahaan akan merevisi rencana bisnis agar bisa mengalokasikan dana tambahan senilai 1 triliun yen (US$ 10 miliar) untuk membersihkan fasilitas Fukushima dari radiasi nuklir. Tokyo Electric, juga dikenal sebagai Tepco, bekerja untuk membersihkan air yang terpapar radioaktif dari PLTN Fukushima. Sebagaimana diketahui, air di sekitar PLTN tercemar bahan radioaktif akibat bocornya pembangkit akibat gempa besar dan tsunami yang terjadi bulan Maret 2011 lalu.
Tepco tambah US$10 miliar untuk bencana Fukushima
TOKYO. Tokyo Electric Power Co akan menambah dana untuk pembersihan radiasi nuklir yang ditimbulkan oleh kerusakan pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) Fukushima. Tokyo Electric Power, selaku operator pembangkit nuklir Fukushima bilang, perusahaan akan merevisi rencana bisnis agar bisa mengalokasikan dana tambahan senilai 1 triliun yen (US$ 10 miliar) untuk membersihkan fasilitas Fukushima dari radiasi nuklir. Tokyo Electric, juga dikenal sebagai Tepco, bekerja untuk membersihkan air yang terpapar radioaktif dari PLTN Fukushima. Sebagaimana diketahui, air di sekitar PLTN tercemar bahan radioaktif akibat bocornya pembangkit akibat gempa besar dan tsunami yang terjadi bulan Maret 2011 lalu.