SERANG. PT Arwana Citra Mulia Tbk menerapkan efisiensi demi memperoleh keuntungan yang signifikan. Berkaca pada kuartal pertama 2017, volume penjualan keramik ARNA naik 8,5% dibanding periode yang sama tahun lalu menjadi 13,1 juta meter persegi. Sedangkan penjualan bersih terdongkrak 13,08% dari Rp 390 miliar menjadi Rp 441 miliar. CFO PT Arwana Citra Mulia Tbk, Rudy Sujanto mengatakan raihan penjualan yang besar disebabkan harga rata-rata produk keramik yang memang tengah naik. "Harga jual rata-rata naik sampai 2% pada tahun ini, bahkan di kuartal satu sudah terlihat," kata Rudy. Alhasil, perolehan laba bersih ARNA pada kuartal pertama 2017 tumbuh 71% year on year menjadi Rp 39 miliar. Menurut Rudy, hal ini juga didukung banyak inovasi dan efisiensi yang dilakukan ARNA dalam lingkup produksi.
Terapkan efisiensi, ARNA bidik laba tumbuh 44%
SERANG. PT Arwana Citra Mulia Tbk menerapkan efisiensi demi memperoleh keuntungan yang signifikan. Berkaca pada kuartal pertama 2017, volume penjualan keramik ARNA naik 8,5% dibanding periode yang sama tahun lalu menjadi 13,1 juta meter persegi. Sedangkan penjualan bersih terdongkrak 13,08% dari Rp 390 miliar menjadi Rp 441 miliar. CFO PT Arwana Citra Mulia Tbk, Rudy Sujanto mengatakan raihan penjualan yang besar disebabkan harga rata-rata produk keramik yang memang tengah naik. "Harga jual rata-rata naik sampai 2% pada tahun ini, bahkan di kuartal satu sudah terlihat," kata Rudy. Alhasil, perolehan laba bersih ARNA pada kuartal pertama 2017 tumbuh 71% year on year menjadi Rp 39 miliar. Menurut Rudy, hal ini juga didukung banyak inovasi dan efisiensi yang dilakukan ARNA dalam lingkup produksi.