KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kabar kasus yang tengah mendera Grup Lippo sepertinya akan merembet kepada pergerakan saham mereka. Pasalnya kasus ini menjerat proyek prestisius Lippo yakni mega proyek Meikarta. Asal tahu saja, Lippo menggelontorkan investasi dalam jumlah besar untuk proyek ini yakni Rp 278 triliun. Dana tersebut merupakan gabungan investasi dari kelompok Lippo sendiri. Ini sekaligus juga menjadi investasi terbesar yang pernah dilakukan Grup Lippo setelah 67 tahun berdiri. Kondisi terebut direspon dengan anjloknya saham-saham Grup Lippo. Berdasarkan data RTI pada perdagangan hari ini, Selasa (16/10) hingga pukul 15.00 WIB saham PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) turun 5,52% ke level Rp 274 per saham, disusul oleh saham PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) yang turun lebih dalam sebesar 10,47% ke level Rp 1.240 per saham.
Terbelit kasus, hindari saham-saham Grup Lippo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kabar kasus yang tengah mendera Grup Lippo sepertinya akan merembet kepada pergerakan saham mereka. Pasalnya kasus ini menjerat proyek prestisius Lippo yakni mega proyek Meikarta. Asal tahu saja, Lippo menggelontorkan investasi dalam jumlah besar untuk proyek ini yakni Rp 278 triliun. Dana tersebut merupakan gabungan investasi dari kelompok Lippo sendiri. Ini sekaligus juga menjadi investasi terbesar yang pernah dilakukan Grup Lippo setelah 67 tahun berdiri. Kondisi terebut direspon dengan anjloknya saham-saham Grup Lippo. Berdasarkan data RTI pada perdagangan hari ini, Selasa (16/10) hingga pukul 15.00 WIB saham PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) turun 5,52% ke level Rp 274 per saham, disusul oleh saham PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) yang turun lebih dalam sebesar 10,47% ke level Rp 1.240 per saham.