Terbukti Ampuh, Ikuti Tips Hilangkan Noda Kunyit di Baju, Wajah, hingga Kuku



MOMSMONEY.ID - Noda kunyit yang berwarna kuning sangat susah dihilangkan. Noda ini biasanya bisa menempel lama hingga berkahari-hari.

Sayangnya, ada banyak makanan Indonesia yang menggunakan kunyit sebagai salah satu bumbu utamanya, seperti nasi kuning, pesmol, hingga kari. Penggunaan kunyit tentu tak bisa dihindari.

Untuk mengatasinya, Moms bisa mengikuti beberapa tips hilangkan noda kunyit di tangan, kuku, baju, hingga aneka peralatan dapur.

Baca Juga: Waspada Kuman Menumpuk, 8 Peralatan Rumah Tangga Ini Wajib Diganti Secara Rutin

Baju putih


Tips hilangkan noda kunyit pada baju putih bisa dilakukan melalui beberapa tahapan, seperti:

  • Rendam baju putih ke dalam campuran air panas dengan pemutih.
  • Diamkan selama 15 menit sebelum dicuci.
Melansir dari Better Homes & Gardens, Moms juga dapat menghilangkan noda kunyit ini menggunakan soda kue yang dikenal dapat menghilangkan segala jenis noda, termasuk noda minyak dan deretan noda lainnya yang sulit hilang.

Caranya, campurkan soda kue dan sedikit air supaya membentuk tekstur pasta. Kemudian oleskan pasta soda kue ke atas baku dan gosok-gosokkan menggunakan sikat gigi. Setelah noda kunyit hilang, cuci baju menggunakan detergen, kemudian bilas dan keringkan.

Baca Juga: 6 Tips Membersihkan Peralatan Masak Berbahan Kayu Agar Tetap Kinclong Tahan Lama

Wajah

Pernah mengaplikasikan masker kunyit pada wajah Anda? Jangan terkejut jika hasilnya wajah Anda jadi berubah jadi warna kuning. Warna kuning ini sangat sulit dihilangkan, loh.

Tapi tenang, Anda bisa hilangkan noda kunyit pada wajah menggunakan susu cair.

Melansir Wedding Bazaar, Anda dapat menggunakan kapas/kain bersih yang telah dibasahi susu, kemudian oleskan secara merata ke kulit. Lakukan hal ini hingga warna kuning memudar.

Tapi ingat, gosoklah wajah Anda secara perlahan. Jangan terlalu kasar jika Anda tak ingin kulit wajahmu memerah

Baca Juga: 3 Cara Efektif Bersihkan Noda Gosong pada Wajan Berkerak, Ada yang Pakai Coca-Cola

Tangan & kuku

Saat mengolah kunyit, tangan dan kuku merupakan 2 bagian tubuh yang bersentuhan langsung dengan bahan dapur ini. Akibatnya, tangan dan kuku jadi berwarna kuning dan sulit dihilangkan.

Tips hilangkan noda kunyit pada tangan & kuku sebenarnya mudah. Sayangnya, noda kunyit tak semata-mata hilang hanya dengan mencuci menggunakan sabun. Perlu trik khusus untuk melakukanannya.

Baca Juga: 5 Cara Cepat dan Efektif Membersihkan Noda Bekas Stiker yang Menempel

Berikut sederet tips yang MomsMoney lansir dari MollyMaid.com:

  1. Alkohol. Cukup gosokkan alkohol ke atas tangan & kuku hingga noda kunyit memudar, kemudian bilas tangan menggunakan air hangat.
  2. Lemon & baking soda. Campurkan baking soda dengan perasan lemon, kemudian gosok-gosokkan ke atas tangan dan kuku. Bilas tangan menggunakan air hangat. Pastikan tak ada luka pada tangan agar Anda tak merasa perih.
  3. Sabun cuci piring. Rendam kuku & tangan dalam larutan air hangat yang telah bercampur dengan sabun pencuci piring. Diamkan selama 10 menit dan bilas tangan hingga bersih.
Anda bisa mencoba salah satu dari ketiga tahapan di atas. Untuk hasil yang maksimal, Anda juga dapat mencoba melakukan ketiga tahap di atas sekaligus!

Ketiga tahap di atas terbukti dapat hilangkan noda kunyit pada tangan & kuku. Sayangnya, metode di atas dapat membuat kulit dehidrasi. Jadi, jangan lupa gunakan lotion setelah melakukan tahapan di atas.

Baca Juga: 6 Tips Ampuh Hilangkan Bau Terasi yang Menempel pada Wadah

Peralatan dapur

Jangan salah, noda kunyit yang berwarna kuning tak hanya dapat mencemari warna baju dan tangan, tapi juga peralatan dapur, loh.

Meski sulit dihilangkan hanya dengan membilasnya menggunakan tisu/lap basah, namun Anda dapat mengikuti tips hilangkan noda kunyit seperti yang berikut ini:

  • Campurkan air & soda kue secukupnya hingga terbentuk pasta kental.
  • Gosokkan pasta ke noda kunyit dan diamkan selama 15 menit.
  • Cuci area bernoda dengan sabun cuci piring dan air untuk menghilangkan sisa dan noda soda kue.
  • Lap peralatan dapur dengan kain lembap.
Baca Juga: 6 Langkah Bersihkan Dispenser Sendiri Agar Terhindar dari Bakteri

Jika pasta soda kue tidak cukup ampuh menghilangkan noda kunyit, Moms bisa menggunakan alkohol terdenaturasi sebagai penghilang noda, terutama noda yang sudah lama membandel.

Pasta gigi yang mengandung pemutih juga dapat bekerja dengan baik untuk hilangkan noda kunyit, loh!

Itu dia sederet tips hilangkan noda kunyit di baju, tangan, kuku, hingga peralatan dapur yang bisa Moms ikuti. Caranya mudah untuk diikuti!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Raissa Yulianti