Terbukti Menurunkan Berat Badan, Amankah Biji Kopi Hijau Dimunim Secara Rutin?



BIJI KOPI HIJAU - Biji kopi hijau terbukti bisa menurunkan berat badan. Namun, amankah biji kopi hijau dikonsumsi secara rutin? 

Orang-orang yang menjalankan program penurunan berat badan pasti sudah tidak asing dengan biji kopi hijau.

Baca Juga: 5 Jus Buah Segar Ini Merontokkan Tekanan Darah Tinggi


Ekstrak biji kopi hijau dipercaya efektif membantu menurunkan berat badan dengan cepat.

Melansir dari Medical News Today, hasil sebuah penelitian tahun 2017 pada perempuan penderita obesitas yang mengonsumsi 400 mg ekstrak biji kopi hijau selama delapan minggu bersamaan dengan diet kalori menghasilkan lebih banyak penurunan berat badan dibandingkan hanya mengikuti diet pembatasan kalori. 

Orang-orang yang mengonsumsi ekstrak biji kopi hijau mengalami penurunan kolesterol total, kolesterol jahat, dan asam lemak jahat.

Para peneliti menunjukkan bahwa intervensi ini mempengaruhi pemecahan lemak dalam tubuh yang bisa membantu orang mengendalikan berat badannya. 

Hasil penelitian tahun 2020 menunjukkan bahwa ekstrak biji kopi hijau bisa meningkatkan biomarker termasuk: 

  • Mengurangi kolesterol total 
  • Menurunkan kolesterol jahat dan baik
  • Memberikan sedikit efek pada kadar trigliserida 
Penelitian lebih lanjut tetap dibutuhkan untuk melihat efektivitas ekstrak biji kopi terhadap berat badan dan kadar kolesterol. 

Efek samping ekstrak biji kopi hijau 

Penelitian sudah membuktikan jika ekstrak biji kopi bisa menurunkan berat badan. Namun, apakah ekstrak biji kopi aman dikonsumsi tanpa menimbulkan efek samping? 

Terbatasanya penelitian yang telah dilakukan membuat tim peneloti tidak mengetahui efek samping jangka panjang dari esktrak biji kopi hijau. 

Kopi hijau mengandung kafein yang memberikan banyak efek samping jika dikonsumsi dalam jumlah berlebihan seperti rasa cemas, gelisah, dan detak jantung berdetak cepat. 

Para peneliti belum mengetahui dosis yang aman untuk orang yang sedang hamil atau menyusui, anak-anak, atau penderita penyakit hati atau ginjal. 

Maka ada baiknya kelompok orang tersebut menghindari konsumsi biji kopi hijau. 

Baca Juga: Sayuran yang Bikin Asam Urat Pergi Tak Kembali

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati