KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP) mencatatkan kinerja yang positif sejak Januari hingga September 2020. Pemilik gerai Mitra10 ini membukukan pertumbuhan baik dari sisi top line maupun bottom line. Mengutip laporan keuangannya, CSAP mengantongi penjualan bersih hingga Rp 8,69 triliun. Realisasi ini naik 3,82% secara year on year (yoy) dari sebelumnya Rp 8,37 triliun. Sedangkan laba bersih CSAP melesat 47,88% yoy menjadi Rp 60,63 miliar. Segmen distribusi masih menjadi penopang pendapatan hingga Rp 6,01 triliun. Jumlah ini meningkat 2,02% yoy dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. Sementara itu, segmen retail naik lebih tinggi hingga 8,09% yoy menjadi Rp 2,82 triliun. Dengan catatan, angka-angka tersebut belum dikurangi dengan eliminasi.
Terdorong segmen ritel, Catur Sentosa Adiprana (CSAP) membukukan kinerja ciamik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP) mencatatkan kinerja yang positif sejak Januari hingga September 2020. Pemilik gerai Mitra10 ini membukukan pertumbuhan baik dari sisi top line maupun bottom line. Mengutip laporan keuangannya, CSAP mengantongi penjualan bersih hingga Rp 8,69 triliun. Realisasi ini naik 3,82% secara year on year (yoy) dari sebelumnya Rp 8,37 triliun. Sedangkan laba bersih CSAP melesat 47,88% yoy menjadi Rp 60,63 miliar. Segmen distribusi masih menjadi penopang pendapatan hingga Rp 6,01 triliun. Jumlah ini meningkat 2,02% yoy dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. Sementara itu, segmen retail naik lebih tinggi hingga 8,09% yoy menjadi Rp 2,82 triliun. Dengan catatan, angka-angka tersebut belum dikurangi dengan eliminasi.