Terkait Inalum, Bank Mandiri siap kucurkan kredit



KUNINGAN. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) menyatakan kesiapannya menjadi salah satu perbankan BUMN sebagai penyedia dana terkait rencana pemerintah mengakuisisi 100% saham PT Indonesia Asahan Alumunium (Inalum)."Setelah right issue, likuiditas bank jadi bagus. Kemampuan memberi pinjaman juga ada, kami siap memberi pinjaman. Kalau perusahaannya memenuhi kualifikasi tentu akan diberikan pinjamannya," ujar Direktur Corporate Banking BMRI Fransisca Nelwan Mok, Sabtu, (19/2).Sekedar informasi, Kementrian BUMN mengungkapkan ada tiga bank yang berminat berpartisipasi menjadi penyedia dana untuk mengakuisisi saham PT Inalum. Selain Bank Mandiri, bank BUMN lain yang berminat adalah PT Bank Negara Indonesia (BBNI) Tbk dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. Menteri BUMN Mustafa Abubakar mengungkan besaran pembiayaan tersebut sekitar Rp 700 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie