Terkait merger, BEI berencana panggil BRPT dan TPIA



JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) berencana memanggil manajemen PT Barito Pasific Tbk (BRPT), PT Tri Polyta Indonesia Tbk (TPIA), dan PT Chandra Asri. Pemanggilan ini dilakukan terkait dengan rencana merger TPIA dan Chandra Asri."Kami akan memanggilnya dalam minggu-minggu ini," kata Direktur Penilaian Perusahaan BEI Eddy Sugito. Menurut Eddy, pemanggilan ini untuk mengetahui bagaimana komitmen BRPT sebagai holding company.

"Apakah mereka akan tetap bertahan di insutri ini," ucapnya. Selain akan memanggil, Eddy juga mengaku masih melakukan evaluasi terhadap bisnis perseroan nantinya.Asal tahu saja, TPIA dan PT Chandra Asri berencana melakukan penggabungan usaha. Perusahaan baru akan menyandang nama baru yakni PT Chandra Asri Petrochemical Tbk. Mekanisme marger dilakukan dengan sistem swap. TPIA dan Chandra Asri merupakan anak usaha PT Barito Pacific Tbk (BRPT). BRPT menguasai 77,93% saham TPIA, sedangkan BRPT menguasai 70% di Chandra Asri. Merger ini akan menciptakan efisiensi usaha di kedua perusahaan. Chandra Asri merupakan pemasok bahan baku TPIA. Untuk memuluskan aksi ini, perseroan siap mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) untuk meminta persetujuan pemegang saham pada 27 Oktober 2010 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie