KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rencana subsidi kendaraan listrik sudah dalam tahap finalisasi pemerintah. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, pihaknya akan segera melaporkan finalisasi tersebut kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). “Finalisasi antar pemerintah sudah sampai pada titik hampir final, sudah pada desain angka, nanti berapa dan siapa yang akan menjadi kuasa pengguna anggaran, karena itu adalah alokasi subsidinya,” tutur Sri Mulyani dalam konferensi pers di Cikarang Dry Port, Jumat (27/1). Menurutnya sangat penting untuk menghadap DPR untuk berkonsultasi dan melaporkan rencana insentif ini karena subsidi tersebut merupakan hal baru dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
Terkait Rencana Subsidi Kendaraan Listrik, Ini Kata Sri Mulyani
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rencana subsidi kendaraan listrik sudah dalam tahap finalisasi pemerintah. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, pihaknya akan segera melaporkan finalisasi tersebut kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). “Finalisasi antar pemerintah sudah sampai pada titik hampir final, sudah pada desain angka, nanti berapa dan siapa yang akan menjadi kuasa pengguna anggaran, karena itu adalah alokasi subsidinya,” tutur Sri Mulyani dalam konferensi pers di Cikarang Dry Port, Jumat (27/1). Menurutnya sangat penting untuk menghadap DPR untuk berkonsultasi dan melaporkan rencana insentif ini karena subsidi tersebut merupakan hal baru dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).