KONTAN.CO.ID - SEOUL. Pemimpin Korea Utara Kim Jong un kembali tidak menghadiri uji coba rudal balistik yang baru dikembangkan negara itu pada Kamis (25/3). Menurut Korean Central News Agency (KCNA), saat uji coba rudal balistik dilakukan, Kim malah mengunjungi lokasi konstruksi apartemen yang berada di tepi sungai Pothang yang berada di Pyongyang. Dalam kunjungan tersebut, Kim menekankan pentingnya peningkatan kehidupan masyarakat. Ini menjadi kali kedua, Kim tidak hadir dalam uji coba rudal balistik anyar milik Korea Utara tersebut. Dalam uji coba ini, Korea Selatan meluncurkan rudal balistik jarak pendek ke Laut Timur.
Empat hari sebelumnya, Korea Utara juga sudah menembakkan dua rudal jelajah ke Laut Kuning. Ini jadi penembakan rudal balistik pertama sejak pemerintahan Presiden Joe Biden.