KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten konstruksi, PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) mendapatkan fasilitas kredit modal kerja (KMK) kontraktor dari PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) untuk pembiayaan pekerjaan pemancangan dan sipil area CE proyek Smelter Manyar. Kedua perusahaan ini juga terlibat dalam transaksi pemberian jaminan fidusia berupa tagihan pembayaran atas kontrak pekerjaan dengan PT Chiyoda International Indonesia. Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), penandatanganan perjanjian KMK kontraktor dan perjanjian jaminan fidusia dilakukan pada 23 Mei 2022. Adapun nilai fasilitas KMK yang diberikan BTN kepada WIKA tercatat sebesar Rp 340 miliar dan nilai penjaminan sebesar Rp 425 miliar. Pertimbangan dilakukannya transaksi ini adalah untuk keperluan pembiayaan modal kerja dalam rangka penyelesaian pembangunan atau pekerjaan proyek WIKA.
Terlibat di Proyek Smelter Manyar, WIKA Dapat Fasilitas Kredit Rp 340 Miliar dari BTN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten konstruksi, PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) mendapatkan fasilitas kredit modal kerja (KMK) kontraktor dari PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) untuk pembiayaan pekerjaan pemancangan dan sipil area CE proyek Smelter Manyar. Kedua perusahaan ini juga terlibat dalam transaksi pemberian jaminan fidusia berupa tagihan pembayaran atas kontrak pekerjaan dengan PT Chiyoda International Indonesia. Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), penandatanganan perjanjian KMK kontraktor dan perjanjian jaminan fidusia dilakukan pada 23 Mei 2022. Adapun nilai fasilitas KMK yang diberikan BTN kepada WIKA tercatat sebesar Rp 340 miliar dan nilai penjaminan sebesar Rp 425 miliar. Pertimbangan dilakukannya transaksi ini adalah untuk keperluan pembiayaan modal kerja dalam rangka penyelesaian pembangunan atau pekerjaan proyek WIKA.