NEW YORK. Freeport-McMoRan Copper & Gold Inc memangkas porsi pengeluaran senilai US $ 1,9 miliar tahun ini dan tahun berikutnya. Dalam program ini, perusahaan tambang terbesar dunia itu akan menjual aset energinya di AS guna bisa mengurangi porsi utang. Bloomberg melaporkan, perusahaan yang berbasis di Phoenix tersebut menyatakan, akan memotong jumlah pinjaman senilai US$ 12 miliar dalam tiga tahun ke depan. "Kami mengambil langkah-langkah untuk melaksanakan kebijakan modal dalam lingkungan ekonomi global yang tidak menentu," kata perusahaan dalam sebuah pernyataan. Sebagaimana diketahui, posisi utang Freeport melonjak menjadi US$ 21,2 miliar pada tanggal 30 Juni dari sebelumnya US $ 3,52 miliar usai mengakuisisi Plains Exploration & Production Co dan McMoRan Exploration Co senilai US$ 9 miliar.
Terlilit utang puluhan miliar, Freeport jual aset
NEW YORK. Freeport-McMoRan Copper & Gold Inc memangkas porsi pengeluaran senilai US $ 1,9 miliar tahun ini dan tahun berikutnya. Dalam program ini, perusahaan tambang terbesar dunia itu akan menjual aset energinya di AS guna bisa mengurangi porsi utang. Bloomberg melaporkan, perusahaan yang berbasis di Phoenix tersebut menyatakan, akan memotong jumlah pinjaman senilai US$ 12 miliar dalam tiga tahun ke depan. "Kami mengambil langkah-langkah untuk melaksanakan kebijakan modal dalam lingkungan ekonomi global yang tidak menentu," kata perusahaan dalam sebuah pernyataan. Sebagaimana diketahui, posisi utang Freeport melonjak menjadi US$ 21,2 miliar pada tanggal 30 Juni dari sebelumnya US $ 3,52 miliar usai mengakuisisi Plains Exploration & Production Co dan McMoRan Exploration Co senilai US$ 9 miliar.