BANTEN. Terminal 2 Bandara Soekarno Hatta akan menjadi terminal untuk penerbangan rute domestik. Perubahan fungsi tersebut pasca pemindahan operasional rute internasional Garuda Indonesia per 1 Mei 2017. "Akan diposisikan sebagai domestik, dia nanti malah akan kita revitalisasi," kata Direktur Umum PT. Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin seusai acaraacara seremonial penerbangan inagurasi Garuda Indonesia di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Banten, Senin (1/4). Menurutnya, revitalisasi Terminal 2 Bandara Soekarno Hatta menunggu pemindahan pengoperasian seluruh penerbangan internasional ke Terminal 3. Awaluddin menyebut terminal-terminal di Bandara Soekarno Hatta akan direvitalisasi secara berururutan.
Terminal 2 Soetta akan jadi terminal rute domestik
BANTEN. Terminal 2 Bandara Soekarno Hatta akan menjadi terminal untuk penerbangan rute domestik. Perubahan fungsi tersebut pasca pemindahan operasional rute internasional Garuda Indonesia per 1 Mei 2017. "Akan diposisikan sebagai domestik, dia nanti malah akan kita revitalisasi," kata Direktur Umum PT. Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin seusai acaraacara seremonial penerbangan inagurasi Garuda Indonesia di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Banten, Senin (1/4). Menurutnya, revitalisasi Terminal 2 Bandara Soekarno Hatta menunggu pemindahan pengoperasian seluruh penerbangan internasional ke Terminal 3. Awaluddin menyebut terminal-terminal di Bandara Soekarno Hatta akan direvitalisasi secara berururutan.