KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Terregra Asia Energy Tbk membutuhkan belanja modal atau capital expenditure sebesar Rp 1 triliun sepanjang 2019. Sekretaris Terregra Asia Energy, Christin Soewito mengatakan belanja modal ini akan digunakan untuk menjalankan beberapa proyek pembangkit listrik. Emiten berkode saham TGRA ini fokus dalam menjalankan bisnis energi baru dan terbarukan (EBT). “Sekitar 30% alokasi belanja modal ini untuk pembangunan pembangkit listrik tenaga surya (PLTS), kemudian sebagian kita gunakan untuk proyek pembangkit listrik tenaga air (PLTA), ada juga pembangkit listrik tenaga mikrohidro (PLTMH),” katanya, Rabu (23/1). Sekarang TGRA memiliki sekitar sembilan proyek pengembangan PLTMH di Sumatera dan dua PLTA yang berlokasi di Aceh dengan kapasitas masing-masing 50 megawatt dan 139 megawat.
Terregra Asia Energy (TGRA) membutuhkan belanja modal Rp 1 triliun tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Terregra Asia Energy Tbk membutuhkan belanja modal atau capital expenditure sebesar Rp 1 triliun sepanjang 2019. Sekretaris Terregra Asia Energy, Christin Soewito mengatakan belanja modal ini akan digunakan untuk menjalankan beberapa proyek pembangkit listrik. Emiten berkode saham TGRA ini fokus dalam menjalankan bisnis energi baru dan terbarukan (EBT). “Sekitar 30% alokasi belanja modal ini untuk pembangunan pembangkit listrik tenaga surya (PLTS), kemudian sebagian kita gunakan untuk proyek pembangkit listrik tenaga air (PLTA), ada juga pembangkit listrik tenaga mikrohidro (PLTMH),” katanya, Rabu (23/1). Sekarang TGRA memiliki sekitar sembilan proyek pengembangan PLTMH di Sumatera dan dua PLTA yang berlokasi di Aceh dengan kapasitas masing-masing 50 megawatt dan 139 megawat.