JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tidak mampu beranjak dari teritori negatif. Hingga jeda sesi pertama perdagangan Jumat (28/7), indeks tergerus 10,86 poin atau 0,19% ke level 5.808,88. Koreksi delapan sektor saham menggerogoti tenaga indeks. Penurunan terdalam menerpa sektor aneka industri dan perkebunan yang masing-masing jeblok 1,42% dan 0,95%. Adapun, dua sektor yang masih bertahan naik, yaitu pertambangan dan infrastruktur dengan penguatan masing-masing 0,74% dan 0,87%.
Terseret 8 sektor, IHSG jatuh 0,19%
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tidak mampu beranjak dari teritori negatif. Hingga jeda sesi pertama perdagangan Jumat (28/7), indeks tergerus 10,86 poin atau 0,19% ke level 5.808,88. Koreksi delapan sektor saham menggerogoti tenaga indeks. Penurunan terdalam menerpa sektor aneka industri dan perkebunan yang masing-masing jeblok 1,42% dan 0,95%. Adapun, dua sektor yang masih bertahan naik, yaitu pertambangan dan infrastruktur dengan penguatan masing-masing 0,74% dan 0,87%.