KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tren kenaikan harga minyak membuat beberapa emiten yang menggunakan bahan baku minyak mengalami peningkatakan beban yang cukup signifikan. Sebut saja PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) yang pada semester I 2018 lalu mengalami kenaikan pada beban pokok pendapatan perusahaan sebesar 16,1% yoy menjadi US$ 1,04 miliar. Mengutip data Bloomberg, Jumat (5/10) hingga pukul 17.00 WIB tercatat harga minyak WTI telah naik 20,12% ytd menjadi US$ 74,33 per barel. Sebelumnya, harga naphta di kuartal II, dalam catatan Chandra Asri, meningkat rata-rata menjadi US$ 640 per metrik ton, dari sebelumnya US$ 582 di akhir kuartal I. Asal tahu saja, naphta merupakan salah satu bahan baku yang digunakan oleh TPIA.
Tertekan harga minyak, analis sarankan wait and see saham TPIA
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tren kenaikan harga minyak membuat beberapa emiten yang menggunakan bahan baku minyak mengalami peningkatakan beban yang cukup signifikan. Sebut saja PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) yang pada semester I 2018 lalu mengalami kenaikan pada beban pokok pendapatan perusahaan sebesar 16,1% yoy menjadi US$ 1,04 miliar. Mengutip data Bloomberg, Jumat (5/10) hingga pukul 17.00 WIB tercatat harga minyak WTI telah naik 20,12% ytd menjadi US$ 74,33 per barel. Sebelumnya, harga naphta di kuartal II, dalam catatan Chandra Asri, meningkat rata-rata menjadi US$ 640 per metrik ton, dari sebelumnya US$ 582 di akhir kuartal I. Asal tahu saja, naphta merupakan salah satu bahan baku yang digunakan oleh TPIA.