KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Sejak awal tahun 2019, saham-saham sektor infrastruktur tampak memikat mata lantaran terus menghijau. Asal tahu saja, kenaikan sektor ini menempatkannya menjadi sektor paling tinggi pertumbuhannya dibanding indeks sektoral lainnya. Berdasarkan data situs Bursa Efek Indonesia, sejak awal tahun 2019 indeks ini berada di level 1.095,207. Namun per Jumat (5/4) lalu, posisi indeks ini sudah berada di level 1.167,979. Itu berarti kenaikan indeks ini mencapai angka 10,11%. Begitu pula dengan indeks konstituen SMInfra18. Indeks yang terdiri dari 18 saham konstituen dari sektor infrastruktur, penunjang infrastruktur, dan pembiyaan infrastruktur ini bahkan naik hingga 14,61% sejak awal tahun. Pada Januari 2019 indeks ini menempati level 318,174. Sedangkan pasca perdagangan ditutup pada Jumat (5/4) lalu, kenaikannya sudah mencapai level 349,126.
Tertinggi dari seluruh sektor, begini review pertumbuhan infrastruktur
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Sejak awal tahun 2019, saham-saham sektor infrastruktur tampak memikat mata lantaran terus menghijau. Asal tahu saja, kenaikan sektor ini menempatkannya menjadi sektor paling tinggi pertumbuhannya dibanding indeks sektoral lainnya. Berdasarkan data situs Bursa Efek Indonesia, sejak awal tahun 2019 indeks ini berada di level 1.095,207. Namun per Jumat (5/4) lalu, posisi indeks ini sudah berada di level 1.167,979. Itu berarti kenaikan indeks ini mencapai angka 10,11%. Begitu pula dengan indeks konstituen SMInfra18. Indeks yang terdiri dari 18 saham konstituen dari sektor infrastruktur, penunjang infrastruktur, dan pembiyaan infrastruktur ini bahkan naik hingga 14,61% sejak awal tahun. Pada Januari 2019 indeks ini menempati level 318,174. Sedangkan pasca perdagangan ditutup pada Jumat (5/4) lalu, kenaikannya sudah mencapai level 349,126.