KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemprov DKI Jakarta kembali mengumumkan perkembangan terbaru kasus Covid-19 di Ibu Kota, Sabtu (16/1/2021). Menurut data Pemprov DKI, kasus positif Covid-19 di Jakarta bertambah 3.536 dari 14.218 orang yang dites PCR. Penambahan kali ini merupakan rekor tertinggi di Jakarta sepanjang pandemi Covid-19. Di sisi lain, jumlah tes tersebut setara 31 persen dari total 45.358 tes yang dilakukan di seluruh Indonesia hari ini. Dari jumlah kasus baru tersebut, 304 kasus di antaranya merupakan data tiga hari terakhir yang baru dilaporkan salah satu laboratorium dan rumah sakit swasta. Selain itu, ada 2.212 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh hari ini.
Tertinggi selama pandemi, Jakarta catat 3.536 kasus baru Covid-19 pada Sabtu (16/1)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemprov DKI Jakarta kembali mengumumkan perkembangan terbaru kasus Covid-19 di Ibu Kota, Sabtu (16/1/2021). Menurut data Pemprov DKI, kasus positif Covid-19 di Jakarta bertambah 3.536 dari 14.218 orang yang dites PCR. Penambahan kali ini merupakan rekor tertinggi di Jakarta sepanjang pandemi Covid-19. Di sisi lain, jumlah tes tersebut setara 31 persen dari total 45.358 tes yang dilakukan di seluruh Indonesia hari ini. Dari jumlah kasus baru tersebut, 304 kasus di antaranya merupakan data tiga hari terakhir yang baru dilaporkan salah satu laboratorium dan rumah sakit swasta. Selain itu, ada 2.212 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh hari ini.