KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Tesla Inc melakukan recall hampir 6.000 kendaraan AS karena baut kaliper rem bisa longgar. Berdasarkan dokumen yang dikeluarkan National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA), masalah tersebut dapat berpotensi menyebabkan hilangnya tekanan ban. Dikutip dari Reuters, penarikan tersebut mencakup kendaraan Model 3 2019-2021 tertentu dan kendaraan model Y 2020-2021. Sebelumnya, tidak ada laporan kecelakaan atau cedera yang terkait dengan masalah ini namun perusahaan akan memeriksa dan mengencangkan atau bahkan mengganti baut kaliper seperlunya. Perusahaan mengatakan, baut kaliper yang longgar dapat membuat kaliper rem terpisah dan menyentuh pelek roda sehingga dapat menyebabkan hilangnya tekanan ban meskipun sangat jarang hal tersebut terjadi.
Tesla recall 6.000 mobil karena masalah baut
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Tesla Inc melakukan recall hampir 6.000 kendaraan AS karena baut kaliper rem bisa longgar. Berdasarkan dokumen yang dikeluarkan National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA), masalah tersebut dapat berpotensi menyebabkan hilangnya tekanan ban. Dikutip dari Reuters, penarikan tersebut mencakup kendaraan Model 3 2019-2021 tertentu dan kendaraan model Y 2020-2021. Sebelumnya, tidak ada laporan kecelakaan atau cedera yang terkait dengan masalah ini namun perusahaan akan memeriksa dan mengencangkan atau bahkan mengganti baut kaliper seperlunya. Perusahaan mengatakan, baut kaliper yang longgar dapat membuat kaliper rem terpisah dan menyentuh pelek roda sehingga dapat menyebabkan hilangnya tekanan ban meskipun sangat jarang hal tersebut terjadi.