KONTAN.CO.ID - MUMBAI. Ekspor beras India pada 2020 melesat setelah berkurangnya ekspor dari negara saingan serta depresiasi rupee. Kementerian Industri India memperkirakan, ekspor beras di tahun ini bisa melonjak 42% dari 9,9 juta ton di tahun 2019 silam menjadi 14 juta ton. India yang merupakan pengekspor beras terbesar di dunia, terus mengerek pengiriman dengan membatasi harga global, mengurangi persediaan yang membengkak di negara tersebut dan membatasi pembelian stok negara bagian India dari para petani. Hal tersebut berhasil kembali mengerek ekspor beras India setelah di 2019 silam cetak rekor terendah dalam delapan tahun. "Pengiriman Thailand jatuh karena kekeringan. Vietnam sedang berjuang karena panen yang lebih rendah. Bagian itu secara alami datang ke India," kata B.V. Krishna Rao, Ketua Asosiasi Eksportir Beras India.
Thailand dan Vietnam susah panen, ekspor beras India diproyeksi melejit 42%
KONTAN.CO.ID - MUMBAI. Ekspor beras India pada 2020 melesat setelah berkurangnya ekspor dari negara saingan serta depresiasi rupee. Kementerian Industri India memperkirakan, ekspor beras di tahun ini bisa melonjak 42% dari 9,9 juta ton di tahun 2019 silam menjadi 14 juta ton. India yang merupakan pengekspor beras terbesar di dunia, terus mengerek pengiriman dengan membatasi harga global, mengurangi persediaan yang membengkak di negara tersebut dan membatasi pembelian stok negara bagian India dari para petani. Hal tersebut berhasil kembali mengerek ekspor beras India setelah di 2019 silam cetak rekor terendah dalam delapan tahun. "Pengiriman Thailand jatuh karena kekeringan. Vietnam sedang berjuang karena panen yang lebih rendah. Bagian itu secara alami datang ke India," kata B.V. Krishna Rao, Ketua Asosiasi Eksportir Beras India.