KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank sentral Amerika Serikat (AS) Federal Reserve dan Bank Indonesia (BI) kompak mempertahankan bunga acuan. Meski sesuai ekspektasi, pasar memberi respons negatif. Beberapa analis mulai menyarankan untuk melakukan rotasi saham. Associate Director of Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas Maximilianus Nico Demus mengatakan bahwa rotasi merupakan salah satu strategi penting bagi investor maupun pelaku pasar. Salah satu arah rotasi adalah emiten dengan bisnis yang beragam atau merupakan perusahaan holding. Dalam hal ini, Nico mencermati bahwa bisnis PT Astra International Tbk (ASII) telah terdiversifikasi dengan baik ditambah dengan ASII yang telah masuk untuk membangun ekosistem bisnis dan mempersiapkan jaringan bisnis dari hulu ke hilir.
The Fed dan BI Kompak Menahan Suku Bunga, Saham Apa yang Bisa Dipilih?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank sentral Amerika Serikat (AS) Federal Reserve dan Bank Indonesia (BI) kompak mempertahankan bunga acuan. Meski sesuai ekspektasi, pasar memberi respons negatif. Beberapa analis mulai menyarankan untuk melakukan rotasi saham. Associate Director of Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas Maximilianus Nico Demus mengatakan bahwa rotasi merupakan salah satu strategi penting bagi investor maupun pelaku pasar. Salah satu arah rotasi adalah emiten dengan bisnis yang beragam atau merupakan perusahaan holding. Dalam hal ini, Nico mencermati bahwa bisnis PT Astra International Tbk (ASII) telah terdiversifikasi dengan baik ditambah dengan ASII yang telah masuk untuk membangun ekosistem bisnis dan mempersiapkan jaringan bisnis dari hulu ke hilir.