KONTAN.CO.ID - Seiring harga mata uang kripto yang terus melambung, Federal Reserve rupanya tergoda untuk memiliki produk seperti bitcoin untuk kepentingannya sendiri. William Dudley, Presiden dan CEO Federal Reserve Bank of New York, mengatakan pada sebuah konferensi bahwa Fed sedang mengeksplorasi gagasan memproduksi mata uang digital sendiri, menurut laporan dari Dow Jones. Tapi, Dudley menambahkan bahwa "sangat prematur" untuk memperkirakan kapan Fed akan menghasilkan mata uang digital buatan sendiri, menurut Bloomberg, akhir pekan ini. Sentimen itu datang meski Dudley mengatakan bahwa dia memandang bitcoin adalah "aktivitas spekulatif" dan bukan nilai penyimpanan yang stabil. Ucapan Dudley terjadi berbarengan dengan rekor bau yang dicapai bitcoin. Tapi, baru sehari setelah mencapai US$ 10.000, bitcoin kehilangan nilai US$ 11.000.
The Fed tertarik bikin mata uang kripto sendiri
KONTAN.CO.ID - Seiring harga mata uang kripto yang terus melambung, Federal Reserve rupanya tergoda untuk memiliki produk seperti bitcoin untuk kepentingannya sendiri. William Dudley, Presiden dan CEO Federal Reserve Bank of New York, mengatakan pada sebuah konferensi bahwa Fed sedang mengeksplorasi gagasan memproduksi mata uang digital sendiri, menurut laporan dari Dow Jones. Tapi, Dudley menambahkan bahwa "sangat prematur" untuk memperkirakan kapan Fed akan menghasilkan mata uang digital buatan sendiri, menurut Bloomberg, akhir pekan ini. Sentimen itu datang meski Dudley mengatakan bahwa dia memandang bitcoin adalah "aktivitas spekulatif" dan bukan nilai penyimpanan yang stabil. Ucapan Dudley terjadi berbarengan dengan rekor bau yang dicapai bitcoin. Tapi, baru sehari setelah mencapai US$ 10.000, bitcoin kehilangan nilai US$ 11.000.