KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Pasar keuangan Amerika Serikat (AS) tengah anteng sekarang. Volatilitas pasar keuangan Amerika Serikat (AS) memang telah menurun sejak September lalu. Namun, para bankir terkemuka di AS memperingatkan bahwa ketidakstabilan dapat segera kembali dikarenakan kebijakan-kebijakan yang diambil bank sentral AS, Federal Reserve. Dalam pertemuan pekan ini, para eksekutif di perusahaan-perusahan bank besar AS mengatakan, perubahan harga bisa kembali karena The Fed berusaha memperlambat dan bisa membalikkan kebijakan easy money atau kebijakan moneter longgar yang diluncurkan tahun lalu untuk melindungi ekonomi dari dampak pandemi COVID-19. "Ada baiknya untuk waspada sekarang. Pasar sedikit rebound dan selama 18 bulan ke depan, kita akan melihat lebih banyak lagi saat The Fed mulai bergerak." ujar CEO Morgan Stanley (MS) James Gorman seperti dikutip dari Yahoo Finance, Jumat (15/10).
The Fed ubah kebijakan moneter, volatilitas pasar bisa kembali tinggi
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Pasar keuangan Amerika Serikat (AS) tengah anteng sekarang. Volatilitas pasar keuangan Amerika Serikat (AS) memang telah menurun sejak September lalu. Namun, para bankir terkemuka di AS memperingatkan bahwa ketidakstabilan dapat segera kembali dikarenakan kebijakan-kebijakan yang diambil bank sentral AS, Federal Reserve. Dalam pertemuan pekan ini, para eksekutif di perusahaan-perusahan bank besar AS mengatakan, perubahan harga bisa kembali karena The Fed berusaha memperlambat dan bisa membalikkan kebijakan easy money atau kebijakan moneter longgar yang diluncurkan tahun lalu untuk melindungi ekonomi dari dampak pandemi COVID-19. "Ada baiknya untuk waspada sekarang. Pasar sedikit rebound dan selama 18 bulan ke depan, kita akan melihat lebih banyak lagi saat The Fed mulai bergerak." ujar CEO Morgan Stanley (MS) James Gorman seperti dikutip dari Yahoo Finance, Jumat (15/10).