The Glory dan 5 Drakor Ini Bertema Balas Dendam Bikin Was-Was



MOMSMONEY.ID - Dengan cerita intens dan penuh intrik, sederet drama Korea atau drakor ini sajikan tema tentang balas dendam.

Drama Korea merupakan tontonan yang memiliki ragam tema dengan cerita menarik. Salah satunya adalah cerita drakor dengan tema balas dendam. 

Drakor ini banyak menarik perhatian penonton karena memiliki alur cerita seru, menegangkan, dan menantang. 


Jika suka dengan tema tersebut, simak, yuk, beberapa rekomendasi drakor dengan tema tentang balas dendam berikut:

Baca Juga: Sinopsis Red Balloon, Drama Korea Makjang Terbaru yang Sedang Viral

Revenge of Others

Drama yang satu ini merupakan drakor terbaru Park Solomon dan Shin Ye Eun. Masih mengambil latar di kehidupan murid sekolah, drama ini mengikuti kisah seorang siswi yang ingin membalas dendam pada orang-orang di balik kematian saudara kembarnya. 

Di tengah jalan, ia bertemu dengan siswa penuh rahasia yang dirasa oleh siswi tersebut memiliki hubungan pada kejadian yang menimpa saudara kembarnya.

The Glory

Dibintangi oleh Song Hye Kyo, Lee Do Hyun, Lim Ji Yeon, dan Jung Sung Il, drama ini merupakan drakor makjang tentang seorang wanita yang memiliki impian menjadi arsitek saat masih bersekolah.

Namun, dia harus berakhir menjadi guru sekolah lantaran ia menjadi korban perundungan semasa sekolah yang membuatnya harus berhenti sekolah. Saat dewasa, ia bertekad untuk balas dendam kepada orang-orang yang merundungnya dulu di sekolah.

Eve

Eve, drakor yang dibintangi oleh Seo Yea Ji juga merupakan drama balas dendam populer yang tayang di 2022. Cerita drama ini mengikuti perjalanan seorang perempuan yang ingin balas dendam pada orang kaya. 

Saat ia kecil, sang ayah dibunuh oleh sekelompok orang yang terlibat dengan konspirasi grup orang kelas atas di Korea. Kini, setelah dewasa, perempuan tersebut ingin membalaskan dendam atas kematian sang ayah.

Baca Juga: Daftar Pemain dan Sinopsis The Interest of Love, Drakor Baru Mun Ka Young

Taxi Driver

Taxi Driver adalah drama Korea yang juga sempat viral saat masa perilisannya di Netflix. Drama Korea ini menceritakan tentang orang-orang dalam sebuah geng yang memiliki tugas untuk memberikan jasa balas dendam.

Rainbow Taxi Company adalah sebuah perusahaan yang menyediakan jasa membalas dendam sesuai dengan permintaan dari kliennya. Segala cara unik dan penuh tipuan harus dilakukan untuk bisa menjalankan aksi balas dendamnya.

Itaewon Class

Itaewon Class menjadi salah satu film bertema balas dendam terpopuler di Netflix pada tahun 2020. Bercerita tentang Park Sae Ro Yi yang ingin membalaskan dendamnya dengan menjadi pebisnis sukses di daerah Itaewon.

Ia memiliki dendam tersendiri dengan seorang pengusaha restoran terkenal Jagga dan anak laki-lakinya. Hingga membuatnya termotivasi untuk membuat bisnis makanan agar bisa mengalahkan Jagga.

Birth of Beauty

Mengambil tema tentang balas dendam juga, drakor ini menceritakan tentang perjuangan seorang perempuan dengan penampilan tidak menarik dan gendut untuk membalas dendam pada mantan suaminya. 

Setelah sebuah insiden terjadi, ia berhasil mengubah penampilannya menjadi wanita yang cantik dan langsing. Kini, ia ingin membalas dendam pada suami yang menceraikannya dan membuat sang suami kembali padanya.

Hati-hati ikutan was-was, itulah tadi rekomendasi drama Korea bertema balas dendam yang tentunya wajib ditonton bagi penggemar cerita drama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Christ Penthatesia