KONTAN.CO.ID -
The Glory di Netflix yang dibintangi Song Hye Kyo kalahkan
Island dibintangi Cha Eun Woo untuk drama korea (drakor) terpopuler di layanan
streaming akhir Desember 2022.
The Glory dari Song Hye Kyo kalahkan 9 judul drakor lainnya.
Good Data Corporation tidak hanya menganalisa drakor atau drama Korea yang tayang di televisi Korea Selatan saja.
Good Data Corporation kini juga menganalisa daftar drakor terpopuler di
platform streaming film maupun serial TV. Menurut hasil analisis
Good Data Corporation, drakor terbaru
The Glory yang dibintangi Song Hye Kyo menempati posisi pertama. Disusul oleh drakor terbaru
Island yang dibintangi Cha Eun Woo dengan genre fantasi.
Nah, inilah daftar drakor terpopuler di layanan
streaming hiburan berbayar pada minggu kelima bulan Desember tahun 2022. Drakor terbaru
The Glory berhasil mengalahkan judul-judul menarik dibintangi aktor populer lainnya.
Baca Juga: Deretan Drama Korea Rating Tertinggi di Minggu Terakhir Desember 2022, Apa Saja? Drakor Terpopuler di Akhir Desember 2022
- Drakor The Glory di Netflix
- Drakor Island di TVING
- Drakor Big Bet di Disney+
- Drakor Work Later Drink Now 2 di TVING
- Drakor Weak Hero Class One di Wavve
- Drakor The Fabulous di Netflix
- Drakor Money Heist Korea Part 2 di Netflix
- Drakor Fanta G Spot di Coupang Play
- Drakor Connect di Disney+
- Drakor The King of Desert di Watcha
Drakor
The Glory tidak hanya populer karena dibintangi Song Hye Kyo dan Lee Do Hyun. Drakor
The Glory juga menarik perhatian dengan cerita balas dendam karya penulis Kim Eun Sook (
Descendants of The Sun) dan sutradara Ahn Gil Ho (
Happiness). Peringkat kedua drakor terpopuler di layanan
streaming ditempati drakor terbaru
Island yang tampilkan Cha Eun Woo, Kim Nam Gil dan Lee Da Hee dalam aksi melawan iblis. Disusul oleh drakor
Big Bet dibintangi Son Suk Ku (
My Liberation Notes).
Posisi keempat drakor terpopuler di layanan
streaming pada akhir Desember tahun 2022 ditempati oleh
Work Later Drink Now 2 yang kembali dengan
season 2. Selanjutnya ada drakor
Weak Hero, The Fabulous, dan
Money Heist Korea Part 2. Tidak ketinggalan, drakor
Fanta G Spot yang menampilkan Hani EXID juga turut meramaikan daftar drakor terpopuler saat ini. Daftar drakor terpopuler ini ditutup oleh
Connect yang dibintangi Jung Hae In dan
The King of Desert dibintangi Jang Dong Yoon.
Baca Juga: Usai Mencuri Raden Saleh, Inilah Rekomendasi Film Netflix Terbaru di Pekan Ini Sementara itu, saat ini drakor terbaru
The Glory sendiri sedang ramai dibicarakan di media sosial. Cerita akan berlanjut ke drakor
The Glory bagian kedua yang dijadwalkan tayang sekitar bulan Maret tahun 2023 di Netflix. Bagi yang ingin menonton Cha Eun Woo di drakor terbaru
Island, drama Korea ini dapat disaksikan di layanan
streaming Prime Video Indonesia.
Drakor Work Later Drink Now 2 dari TVING juga tayang di Viu. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News