KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Perusahaam pengelola rumah sakit di Singapura, Thomson Medical Group mengumumkan mengakuisisi Far East Medical Vietnam Ltd, sebuah perusahaan penyedia fasilitas kesehatan yang berbasis di Vietnam. Dikutip dari Reuters, pengumuman tersebut disampaikan manajemen Thomson Medical pada Rabu (11/7) . Dalam rinciannya Thomson Medical Group telah menandatangani perjanjian jual beli dengan Far East Medical Vietnam. Nilai transaksi dari akuisisi tersebut disebutkan bernilai US$ 381 juta. Untuk mendanai akuisisi, Thomson Medical menggunakan sumber dana yang berasal dari modal internal dan pinjaman dari lembaga keuangan dan pasar modal utang.
Thomson Medical Grup Akusisi Perusahaan Fasilitas Medis Vietnam US$ 381 Juta
KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Perusahaam pengelola rumah sakit di Singapura, Thomson Medical Group mengumumkan mengakuisisi Far East Medical Vietnam Ltd, sebuah perusahaan penyedia fasilitas kesehatan yang berbasis di Vietnam. Dikutip dari Reuters, pengumuman tersebut disampaikan manajemen Thomson Medical pada Rabu (11/7) . Dalam rinciannya Thomson Medical Group telah menandatangani perjanjian jual beli dengan Far East Medical Vietnam. Nilai transaksi dari akuisisi tersebut disebutkan bernilai US$ 381 juta. Untuk mendanai akuisisi, Thomson Medical menggunakan sumber dana yang berasal dari modal internal dan pinjaman dari lembaga keuangan dan pasar modal utang.