JAKARTA. PT Tifa Finance Tbk tengah berancang-ancang menerbitkan Medium Term Notes (MTN) pada separuh kedua tahun ini. Pendanaan dari surat utang jangka menengah ini rencananya akan digunakan untuk menopang aktivitas usaha pembiayaan perseroan. Lisjanto Tjiptobiantoro, Komisaris Utama Tifa Finance mengungkapkan, pemilihan MTN sebagai salah satu sumber pendanaan lantaran kebutuhan nilainya tidak memenuhi syarat minimum penerbitan surat utang (obligasi). “Karena, obligasi ada minimumnya, saya kira, Tifa akan memilih menerbitkan MTN,” ujarnya ditemui KONTAN, Jumat (27/6). Sayang, Lisjanto masih enggan menyebutkan kebutuhan dana yang akan diserapnya lewat penerbitan MTN tersebut. Ia mengaku, manajemen belum melakukan hitung-hitungan. “Nanti lah setelah pilpres baru kami bisa bilang berapa dan kapan waktu yang tepat,” terang dia.
Tifa Finance ancang-ancang terbitkan MTN
JAKARTA. PT Tifa Finance Tbk tengah berancang-ancang menerbitkan Medium Term Notes (MTN) pada separuh kedua tahun ini. Pendanaan dari surat utang jangka menengah ini rencananya akan digunakan untuk menopang aktivitas usaha pembiayaan perseroan. Lisjanto Tjiptobiantoro, Komisaris Utama Tifa Finance mengungkapkan, pemilihan MTN sebagai salah satu sumber pendanaan lantaran kebutuhan nilainya tidak memenuhi syarat minimum penerbitan surat utang (obligasi). “Karena, obligasi ada minimumnya, saya kira, Tifa akan memilih menerbitkan MTN,” ujarnya ditemui KONTAN, Jumat (27/6). Sayang, Lisjanto masih enggan menyebutkan kebutuhan dana yang akan diserapnya lewat penerbitan MTN tersebut. Ia mengaku, manajemen belum melakukan hitung-hitungan. “Nanti lah setelah pilpres baru kami bisa bilang berapa dan kapan waktu yang tepat,” terang dia.