JAKARTA. Bisnis penjaminan kian diminati pemerintah daerah (pemda). Buktinya, mereka ramai-ramai mendirikan perusahaan jaminan kredit daerah (Jamkrida). Tahun depan, akan ada tiga perusahaan umum Jamkrida yang resmi beroperasi, yaitu Jamkrida Jawa Barat (Jabar), Jamkrida Sumatra Selatan (Sumsel), dan Jamkrida Kalimantan Timur (Kaltim). HM Syahrul Davi, Direktur Utama Jamkrida Jabar mengatakan, usaha kecil menengah mikro (UMKM) menyumbang hampir 60% pendapatan pemda Jabar. Nanti, Jamkrida Jabar ditujukan dapat memberikan agunan bagi para pengusaha UMKM Jabar hingga 70%. Jamkrida Jabar yang akan beroperasi awal tahun depan mendapat modal pertama Rp 75 miliar dari pemda Jabar. "Kami targetkan penjaminan bisa mencapai Rp 350 miliar," kata Davi akhir pekan lalu.
Tiga Jamkrida siap bermain tahun depan
JAKARTA. Bisnis penjaminan kian diminati pemerintah daerah (pemda). Buktinya, mereka ramai-ramai mendirikan perusahaan jaminan kredit daerah (Jamkrida). Tahun depan, akan ada tiga perusahaan umum Jamkrida yang resmi beroperasi, yaitu Jamkrida Jawa Barat (Jabar), Jamkrida Sumatra Selatan (Sumsel), dan Jamkrida Kalimantan Timur (Kaltim). HM Syahrul Davi, Direktur Utama Jamkrida Jabar mengatakan, usaha kecil menengah mikro (UMKM) menyumbang hampir 60% pendapatan pemda Jabar. Nanti, Jamkrida Jabar ditujukan dapat memberikan agunan bagi para pengusaha UMKM Jabar hingga 70%. Jamkrida Jabar yang akan beroperasi awal tahun depan mendapat modal pertama Rp 75 miliar dari pemda Jabar. "Kami targetkan penjaminan bisa mencapai Rp 350 miliar," kata Davi akhir pekan lalu.