Tiga Orang Tewas Karena Salah Jalan, India Periksa Pejabat Google Maps



KONTAN.CO.ID - India meminta bantuan Google untuk menyelidiki kasus tewasnya tiga orang akibat memilih jalur yang salah dengan Google Maps.

Google, pada hari Selasa (26/11), resmi mendampingi pihak berwenang di India menyelidiki kematian tiga pria yang dilaporkan berkendara keluar dari jembatan yang belum selesai sambil mengikuti rute di Google Maps.

Mengutip CNA, tiga orang yang tewas dalam kecelakaan tersebut sedang dalam perjalanan menuju sebuah pesta pernikahan di negara bagian Uttar Pradesh, India Utara.


Baca Juga: Asap Polusi Beracun Menyelimuti Langit Utara India

Dalam perjalanannya, mereka mengikuti rute yang diarahkan oleh Google Maps. Panduan aplikasi tersebut mengarahkan mereka ke sebuah jembatan layang yang memang sedang dibangun.

Malangnya, jembatan tersebut belum selesai dibangun dan putus di tengah jalan. Mobil yang mereka tumpangi terjun ke sungai Ramganga dari jembatan yang belum selesai dibangun pada Minggu (24/11) dini hari.

"Pengemudi mengikuti Google Maps untuk mengambil rute tersebut," kata pejabat kepolisian setempat, dikutip Hindustan Times.

Sebagian jembatan yang menjadi lokasi kejadian memang telah rusak akibat banjir tahun lalu. 

Baca Juga: Starlink Masuki Pasar India, Jadi Ancaman Perusahaan Telekomunikasi Mukesh Ambani

Tonton: Nilai IQ Tertinggi Berkisar 200-250, Siapa yang Memiliki IQ Tertinggi di Dunia?

Dua tahun lalu, dua orang dokter di negara bagian Kerala juga tewas setelah mobil yang mereka tumpangi jatuh ke sungai Periyar karena mengikuti panduan Google Maps.

Saat ini polisi sedang memeriksa seorang pejabat Google Maps yang tidak disebutkan namanya. Para pejabat lain dari dari departemen pekerjaan umum pemerintah juga ikut dimintai keterangan.

Pasca insiden tersebut, Google Maps mengucapkan bela sungkawa dan berjanji akan terlibat aktif dalam proses investigasi.

"Simpati terdalam kami sampaikan kepada keluarga korban. Kami bekerja sama erat dengan pihak berwenang dan memberikan dukungan untuk menyelidiki masalah ini," kata juru bicara Google dalam pernyataannya.

Selanjutnya: 6 Film Tentang Perjuangan Ibu yang Bakal Bikin Nangis, Ada Bila Esok Ibu Tiada

Menarik Dibaca: 6 Film Tentang Perjuangan Ibu yang Bakal Bikin Nangis, Ada Bila Esok Ibu Tiada