JAKARTA. Keseriusan emiten barang konsumsi PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk (Tiga Pilar) merambah bisnis perkebunan sawit, semakin kentara. Emiten berkode saham AISA ini berniat menambah landbank alias cadangan lahan sawit seluas 121.000 ha. Jika rencana itu terealisasi, maka luas landbank Tiga Pilar menjadi 200.000 ha, dari sebelumnya yang baru 79.000 ha. "Ini memang komitmen kami bersama partner yaitu Bunge Agribussiness, untuk menambah lahan seluas itu dalam dua hingga tiga tahun ke depan," kata Yuliani Liyuwardi, Sekretaris Perusahaan Tiga Pilar, Jumat (29/6).
Tiga Pilar membidik akuisisi lahan 121.000 ha
JAKARTA. Keseriusan emiten barang konsumsi PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk (Tiga Pilar) merambah bisnis perkebunan sawit, semakin kentara. Emiten berkode saham AISA ini berniat menambah landbank alias cadangan lahan sawit seluas 121.000 ha. Jika rencana itu terealisasi, maka luas landbank Tiga Pilar menjadi 200.000 ha, dari sebelumnya yang baru 79.000 ha. "Ini memang komitmen kami bersama partner yaitu Bunge Agribussiness, untuk menambah lahan seluas itu dalam dua hingga tiga tahun ke depan," kata Yuliani Liyuwardi, Sekretaris Perusahaan Tiga Pilar, Jumat (29/6).