Tigaraksa Satria (TGKA) masih fokuskan bisnis LPG di wilayah Jawa



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tigaraksa Satria Tbk (TGKA) menyampaikan belum akan ekspansi bisnis liquefied petroleum gas (LPG) ke luar Pulau Jawa. Pasalnya, saat ini filling station perusahaan masih terletak di Jawa. Saat ini TGKA memiliki dua fasilitas pengisian gas di Jakarta dan Surabaya.

Lianne Widjaja, Presiden Direktur TGKA menyampaikan bahwa saat ini ekspansi LPG perusahaan pemilik merek Blue Gaz tersebut masih belum akan keluar pulau Jawa. Selain demand di Jawa masih cukup baik, perlu infrastruktur untuk ekspansi ke luar yang membutuhkan investasi yang besar.

“LPG tetap fokus di Jawa karena terbatas dengan pengisian gas di Jakarta dan Surabaya, kalau buka lagi di luar Jawa kan perlu stasiun pengisian gasnya yang secara economic of scale belum memungkinkan,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Senin (13/8).


Namun dirinya mengatakan ekspansi dibawah Blue Gas untuk produk home appliance yakni peralatan masak dan lainnya sudah mulai ekspansi ke luar Jawa. Sejak Maret tahun ini, produk dengan merek Vienta sudah dijual melalui online yang membuat cakupan pasarnya lebih luas.

“Penjualan produk kitchen appliance merek Vienta dari Blue Gas itu sudah didistribusikan ke online di divisi direct selling, kami melihat adanya peluang dan opportunity yang sangat baik di online business,” lanjutnya.

Dirinya mengatakan sejak dijual melalui online sekitar lima bulan lalu, demand terhadap produk Vienta juga meningkat. Hal ini berbeda dengan penjualan langsung yang mengandalkan cabang-cabang outlet yang tentu saja akan terbatas.

“Dengan online cakupan pasar tidak terbatas, berbeda dengan penjualan di cabang-cabag dimana kami ada tetapi kalau online sudah mencakup seluruh Indonesia,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .