JAKARTA. Kerajinan mendong merupakan kerajinan andalan kebanyakan masyarakat Kecamatan Cibeureum, Tasikmalaya. mendong adalah sejenis pandan laut yang hidup di daratan. Rata-rata tinggi mendong adalah sekitar 1,3 meter sampai 1,5 meter. Sering juga disamakan dengan padi-padian, namun mendong tidak berbuah layaknya padi. Di Cibeureum, mendong disulap menjadi aneka kerajinan yang bernilai jual tinggi. Salah satunya, mendong diolah menjadi kerajinan tikar. Seperti yang dilakukan oleh Endang Kurniawan. Usaha kerajinan tikar mendong tersebut digeluti Endang sejak tahun 1991. Di bawah bendera CV Cahyati Craft, Endang memasarkan kerajinan tikar mendongnya sampai ke Lombok dan Makassar.
Tikar Mendong Cibereum Sasar Pasar Makassar
JAKARTA. Kerajinan mendong merupakan kerajinan andalan kebanyakan masyarakat Kecamatan Cibeureum, Tasikmalaya. mendong adalah sejenis pandan laut yang hidup di daratan. Rata-rata tinggi mendong adalah sekitar 1,3 meter sampai 1,5 meter. Sering juga disamakan dengan padi-padian, namun mendong tidak berbuah layaknya padi. Di Cibeureum, mendong disulap menjadi aneka kerajinan yang bernilai jual tinggi. Salah satunya, mendong diolah menjadi kerajinan tikar. Seperti yang dilakukan oleh Endang Kurniawan. Usaha kerajinan tikar mendong tersebut digeluti Endang sejak tahun 1991. Di bawah bendera CV Cahyati Craft, Endang memasarkan kerajinan tikar mendongnya sampai ke Lombok dan Makassar.