KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tim Transisi Pendukung Persiapan, Pembangunan, dan Pemindahan Ibu Kota Negara (Tim Transisi IKN) sudah terbentuk. Tim ini mulai efektif bekerja berdasarkan Keputusan Menteri Sekretaris Negara Nomor 105 Tahun 2022 tertanggal 28 April 2022. Salah satu target utama Tim Transisi IKN adalah menyelesaikan dokumen perencanaan yang holistik dan terintegrasi yang akan menjadi referensi tunggal dalam menjalankan persiapan, pembangunan, dan pemindahan Ibu Kota Negara. Menteri Sekretaris Negara Pratikno dalam arahan yang disampaikan kepada Tim Transisi IKN pada Senin (9/5/2022) menyebutkan, pembangunan IKN merupakan program prioritas dan pembentukan Tim Transisi merupakan bentuk dukungan kepada Otorita IKN yang tentunya masih membutuhkan waktu untuk membentuk dan melengkapi kelembagaannya.
Tim Transisi IKN Terbentuk, Ini Target Utama yang Ingin Diselesaikan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tim Transisi Pendukung Persiapan, Pembangunan, dan Pemindahan Ibu Kota Negara (Tim Transisi IKN) sudah terbentuk. Tim ini mulai efektif bekerja berdasarkan Keputusan Menteri Sekretaris Negara Nomor 105 Tahun 2022 tertanggal 28 April 2022. Salah satu target utama Tim Transisi IKN adalah menyelesaikan dokumen perencanaan yang holistik dan terintegrasi yang akan menjadi referensi tunggal dalam menjalankan persiapan, pembangunan, dan pemindahan Ibu Kota Negara. Menteri Sekretaris Negara Pratikno dalam arahan yang disampaikan kepada Tim Transisi IKN pada Senin (9/5/2022) menyebutkan, pembangunan IKN merupakan program prioritas dan pembentukan Tim Transisi merupakan bentuk dukungan kepada Otorita IKN yang tentunya masih membutuhkan waktu untuk membentuk dan melengkapi kelembagaannya.