KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Timah Tbk (TINS) optimistis pendapatan dan laba di tahun 2019 ini dapat tumbuh hingga 100%. Kinerja tersebut terdorong dari optimisme akan peningkatan produksi logam timah yang juga bisa tumbuh hingga 100%. Sekretaris Perusahaan TINS Amin Haris optimistis produksi logam timah TINS dapat tumbuh hingga dua kali lipat menjadi 60.000 ton. “Produksi yang 60.000 ton itu adalah produksi logam. Target topline dan bottom line sama dengan pertumbuhan dari produksi logam,” ujar Amin kepada Kontan.co.id, Kamis (28/2). Asal tahu saja, per Desember 2018 lalu, TINS mencatatkan ekspor timah sebanyak 33.250 ton atau naik 15% dibandingkan dengan tahun lalu sebesar 28.732 ton. Untuk porsi penjualan eskpor sendiri menyumbang 95% dari total penjualan.
Timah (TINS) targetkan pendapatan dan laba tahun 2019 bisa tumbuh 100%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Timah Tbk (TINS) optimistis pendapatan dan laba di tahun 2019 ini dapat tumbuh hingga 100%. Kinerja tersebut terdorong dari optimisme akan peningkatan produksi logam timah yang juga bisa tumbuh hingga 100%. Sekretaris Perusahaan TINS Amin Haris optimistis produksi logam timah TINS dapat tumbuh hingga dua kali lipat menjadi 60.000 ton. “Produksi yang 60.000 ton itu adalah produksi logam. Target topline dan bottom line sama dengan pertumbuhan dari produksi logam,” ujar Amin kepada Kontan.co.id, Kamis (28/2). Asal tahu saja, per Desember 2018 lalu, TINS mencatatkan ekspor timah sebanyak 33.250 ton atau naik 15% dibandingkan dengan tahun lalu sebesar 28.732 ton. Untuk porsi penjualan eskpor sendiri menyumbang 95% dari total penjualan.