KONTAN.CO.ID - Bagi Anda yang sering menggunakan WhatsApp Web sebaiknya jangan gunakan
browser ini di laptop atau komputer. Sebab WhatsApp Web sudah tidak lagi mendukung
browser Microsoft Edge Legacy, solusinya gunakan
browser lain. Sebagai aplikasi yang dapat membantu Anda dalam berkomunikasi secara luas, WhatsApp memiliki segudang fitur. Mulai dari sekedar
chatting hingga
video call, WhatsApp bisa melakukan itu semua.
Lebih dari itu, untuk mengakses WhatsApp juga tidak hanya lewat
smartphone saja. Anda bisa membuka WhatsApp melalui perangkat lain, seperti laptop atau komputer. Tinggal membuka
web.whatsapp.com, Anda bisa mengunjungi laman WhatsApp web untuk mengaksesnya lewat laptop atau komputer. Untuk membuka laman tersebut, tentu saja membutuhkan
browser yang ada di laptop atau komputer Anda. Sayangnya WhatsApp Web mulai meninggalkan dukungan salah satu
browser yang ada di laptop.
Browser tersebut adalah Microsoft Edge Legacy, ini merupakan Microsoft Edge versi lawas yang dirilis oleh Microsoft. Menjadi pengganti Internet Explorer, Microsoft Edge lawas ini umumnya sudah ada pada sistem operasi (OS) Windows 10.
Baca Juga: Fitur kelola penyimpanan di WhatsApp bisa menghemat memori HP, begini cara pakainya Berdasarkan laporan dari
WindowsLatest.com, pengguna Microsoft Edge Legacy akan menemukan peringatan ketika membuka WhatsApp Web.
Peringatan tersebut berbunyi: "Untuk menggunakan WhatsApp
update Windows 10 untuk mendapatkan versi terbaru Microsoft Edge atau gunakan
browser lain seperti Google Chrome, Mozilla Firefox atau Opera." dikutip Kontan dari
WindowsLatest.
Micorosft sendiri telah memperbarui Microsoft Edge lawas yang sudah mengusung basis
chromium.
Chormium sendiri merupakan cikal bakal
browser yang juga digunakan pada Google Chrome, Mozilla Firefox dan juga Opera. Untuk itu jika Anda ingin tetap menggunakan WhatsApp Web dan masih ingin menggunakan Microsoft Edge sebagai
browser, segera
update. Atau opsi lainnya Anda bisa menggunakan
browser lainnya seperti yang disebutkan di atas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News